Tentang bagaimana cara mengubah tampilan Word menjadi normal ternyata cukup sederhana, namun juga wajib dipahami jika belum mengerti.
Mode tampilan di Ms. Word sendiri sangat banyak. Dan Normal menjadi salah satu mode tampilan Word yang paling banyak digunakan. Jika kamu juga ingin menggunakannya, yuk bisa langsung simak penjelasan berikutnya sampai selesai dan tuntas.
Cara Mengubah Tampilan Word Menjadi Normal Menggunakan Tab Menu View
Ya, jika kamu ingin coba mengembalikan tampilan Word menjadi normal bisa coba ikuti beberapa langkah di bawah ini.
- Pertama, langsung masuk ke tab menu View dibagian atas pada menu Ribbon
- Berikutnya, dibagian Grup Views bisa langsung pilih keterangan Print Layout
- Jika sedang berada di dalam tampilan Read Layout, klik ikon Print Layout dibagian pojok kanan bawah.
Nah, dengan mengikuti langkah-langkah tersebut. Maka tampilan Word akan menjadi normal. Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan fitur Regedit dan tidak hanya menggunakan tab View saja.
Cara Mengubah Tampilan Word Menjadi Normal dengan Fitur Regedit
Selain menggunakan cara sebelumnya, kamu pun bisa mengubah tampilan Word jadi normal dengan memanfaatkan fitur Regedit secara sederhana. Panduannya di bawah ini.
- Pertama, jika sedang membuka dan menjalankan aplikasi Ms. Word tutup terlebih dahulu
- Kemudian klik ikon pencarian di Taskbar saat masuk di desktop
- Lalu ketik langsung kata kunci Regedit dan klik OK untuk melanjutkan
- Dari perintah tersebut kamu harus menunggu, hingga tampilan Regedit dimunculkan oleh sistem
- Jika sudah muncul, bisa langsung pilih folder HKEY_CURRENT_USER kemudian pilih Folder Software
- Setelah perintah tersebut dilakukan, cari dan pilih Folder Office dan pilih folder sesuai versi Word yang digunakan
- Berikutnya klik kanan pada folder tersebut, lalu pilih keterangan Delete atau Hapus untuk melakukan penghapusan file Word yang menyebabkan tampilannya berubah
- Jika sudah, klik opsi pilihan Yes dan buka kembali aplikasi Wordnya secara langsung.
Dengan dua panduan dan cara di atas, maka secara langsung kamu dapat mengubah tampilan word menjadi normal. Untuk tahu lengkapnya mode tampilan word bagaimana, dan perbandingannya seperti apa. Yuk bisa langsung simak pembahasan berikutnya secara lengkap sampai selesai.
Mode Tampilan Word yang Harus Diketahui
Karena kamu mencari informasi dan panduan bagaimana cara mengubah tampilan word menjadi normal. Kiranya akan lebih lengkap jika tahu tentang beberapa mode tampilan lainnya. Siapa tahu kamu ingin mengubahnya tidak hanya ke mode normal, namun ke mode lain.
1. Print Layout
Dan ya, ternyata mode tampilan ini merupakan mode tampilan standar. Yang biasa digunakan untuk melakukan pengetikan juga pengeditan dokumen Word. Tampilannya ini akan sangat mirip dengan tampilan hasil cetak.
2. Read Mode
Mode ini biasa digunakan untuk membaca, melakukan presentasi juga bisa menggunakan mode ini. Tampilannya menjadi lebih bersih, serta lebih fokus pada isi atau konten dokumen.
3. Web Layout
Selanjutnya, mode ini cocok untuk melihat bagaimana dokumen word akan terlihat jika dipublikasikan. Atau disimpan disebuah website. Tampilannya menyesuaikan dengan lebar halaman webnya.
4. Outline
Mode ini ternyata berguna untuk membuat serta mengatur struktur dokumen, dengan menggunakan penomoran serta tanda penghubung.
5. Full Screen Reading
Mode ini memungkinkan kita membaca sebuah dokumen secara layar penuh, pun tentu dengan tampilan yang lebih nyaman.
Lebih simplenya, cara mengubah tampilan word menjadi normal ini dapat dilakukan dengan memilih ikon tampilan yang diinginkan dibagian pojok kanan halaman kerja Word.
Jika kamu dapat memahami mode tampilan yang sesuai, maka kamu bisa meningkatkan pengalaman penggunaan Word jadi lebih maksimal. Juga efisien.
Perbandingan Tampilan Word Berdasarkan Tabel
Jika ingin lebih lengkap lagi memahami mode tampilan yang disediakan oleh Ms. Word. Maka kamu bisa langsung simak tabel perbandingannya di bawah ini secara lengkap.
Mode Tampilan | Kelebihan | Kekurangan |
Print Layout (Normal) | Tampilannya mirip dengan hasil ketika pencetakan dilakukan Memberikan dukungan kemudahan untuk mengedit secara lengkap | Memiliki keterbatasan dalam melihat tampilan website atau saat presentasi Tidak bisa menyesuaikan dengan lebar halaman web |
Read Mode | Tampilan yang cocok untuk membaca serta melakukan presentasi Menampilkan tampilan bersih, serta fokus pada isi dan konten | Tidak mendukung akses untuk pengeditan yang kompleks Tidak memberikan hasil tampilan print secara tepat |
Outline | Berguna untuk bisa membuat dan mengatur struktur sebuah dokumen Dapat mendukung penomoran serta tanda penghubung | Tidak bisa menampilkan tampilan cetak secara tepat dan akurat Tidak menyediakan akses editing kompleks |
Web Layout | Menyesuaikan dengan lebar halaman website Cocok jika ingin melihat tampilan website | Tidak memberikan akses tampilan cetak akurat Terbatas dalam pengeditan yang kompleks |
Full Screen Reading | Akan nyaman serta fokus saat pembacaan dilakukan Cocok untuk membaca dokumen dengan lebih baik | Adanya keterbatasan dalam melihat tampilan web atau presentasi Tidak menampilkan tampilan cetak yang akurat. |
Nah, jadi itulah beberapa mode tampilan yang bisa kamu bandingan antara mode normal atau beberapa mode lainnya. Jika kamu ingin mengubahnya ke mode lain, maka selengkapnya bisa disimak dipembahasan di bawah ini.
Cara Mengubah Tampilan Word Menjadi Mode Tampilan Lain
Berikut di bawah ini beberapa panduan jika kamu ingin mengubah tampilannya, ke bentuk atau mode lain. Bagaimana?
1. Buka Ms. Word
Ya, cara pertama adalah dengan membuka aplikasi Ms. Word terlebih dahulu seperti biasa.
2. Lihat Tampilan Saat Ini
Dan sekarang kamu sudah masuk di Word, serta sudah bisa melihat dan memastikan mode tampilan apa yang digunakan.
3. Buka Tab View
Jika ingin mengubahnya ke mode lain, dan tidak menggunakan mode tampilan saat ini. Langsung saja ke menu View dibagian atas jendela halaman Ms. Word. Dan kamu akan disuguhi beberapa opsi tampilan yang ada. Tinggal pilih dan sesuaikan saja.
4. Ubah ke Mode Tampilan Web Layout
Jika ingin mengubahnya ke tampilan Web Layout. Bisa langsung pilih keterangan Web Layout dibagian sebelah kiri halaman aplikasi. Dengan cara ini, maka kamu dapat menikmati tampilan web secara nyaman.
5. Ubah ke Mode Tampilan Outline
Nah, jika ingin mengubahnya ke tampilan Outline. Bisa lakukan juga seperti panduan sebelumnya, mode Outline terletak dibagian kiri. Dan tampilannya akan sangat cocok jika ingin melihat struktur dokumen menyeluruh.
6. Ubah ke Mode Full Screen Reading
Nah, jika ingin membaca dokumen tanpa merasa terganggu. Maka mode tampilan Full Screen Reading ini menjadi jawaban tepat. Dan kamu pun akan merasa betah dengan menggunakannya.
Dengan panduan di atas, maka kamu sudah memahami bagaimana cara mengubah tampilan word menjadi normal. Juga bisa diaplikasikan untuk mengubahnya ke beberapa mode lain.
FAQ │Pertanyaan Tentang Bagaimana Cara Mengubah Tampilan Word Menjadi Normal
Tidak.
Tentu saja tidak.